![]() |
Rapat Somasi yang diadakan di PKM Unsoed pukul 20.00 WIB. Rapat dihadiri oleh tim Advokasi dan Riset dari berbagai fakultas untuk memastikan audiensi UKT (1/12) |
Senin (1/12), Solidaritas Mahasiswa
(Somasi) Unsoed kembali mengadakan pertemuan di Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) untuk
membahas permasalahan Uang Kuliah Tunggal (UKT). Adhi Bangkit Saputra, Mahasiswa Hukum 2011
menjelaskan, “Hal yang akan kami bahas di sini adalah masalah UKT, misalnya
kenaikan biaya kuliah, pungutan liar tidak boleh ada, dan kuota UKT golongan I yang belum terpenuhi,” ujarnya
(1/12).
Hasil pertemuan malam ini akan ditindaklanjuti dalam format audiensi bersama Rektorat pada 17 Desember
mendatang. Audiensi dibuat sebagai bahan untuk menunggu tanggapan balik dari pihak
Rektorat Unsoed, “Kalau dari rektorat tidak ada respon, kami akan segera membuat suatu ‘aksi’ sebagai
permintaan hak akan mahasiswa,” ungkap Adhi.
Namun agenda audiensi bisa saja
terhambat karena minimnya pengetahuan mahasiswa 2014 terhadap Somasi. “Kebanyakan
tidak mengetahui apa itu somasi. Kalau pun ada yang datang, itu juga hanya
sedikit,” tutur Leo Fredrick Barus, Mahasiswa Fisip 2011. Leo menambahkan, isu UKT itu belum
menjadi isu yang panas, “Mungkin hal ini terjadi karena banyak mahasiswa baru,
khususnya 2014, belum tahu akan pentingnya UKT. Padahal nantinya masalah yang
disampaikan akan difollow up sama
kita,” tegasnya. (Prisma/Tuti)
Posting Komentar
Silahkan berkomentar di situs persma-agrica.com